Membuat Database MySQL


Saya membuat Database MySQL kali ini dengan menggunakan pack XAMPP Ver 1.8.1 for Windows, yang bisa di download disini. jangan lupa nyalakan service apache dan mysql melalui XAMPP Control Panel, dan setelah itu cara yang paling familiar dan mudah menggunakan fasilitas PhpmyAdmin-nya yang bisa diakses melalui web browser dengan mengetikan alamat localhost/phpmyadmin.

Dan selalu ingat Hirarki dari Database>Table>Record. Setelah membuka phpmyadmin melalui browser (saya manggunakan google chroome) maka akan membuka menu-menu dari phpmyadmin, untuk membuat database klik menu Database > Ketikan Nama Database > klik “Buat”

mysql-01

Sekarang Database yang kita buat sudah ada dipanel Utama phpmyadmin tetapi masih dalam keadaan kosong alias belum ada tabel dan recordnya, kita klik saja untuk membuat tabel…

mysql-02

Sekarang kita akan membuat tabel, isikan langsung nama tabel dan jumlah filed yang di inginkan tampak seperti gambar dibawah, tidak usah khawatir kalau salah jumlah field kurang atau kelebihan nanti bisa di hapus atau ditambahkan…

mysql-03

Setelah langkah diatas sekarang kita buat nama-nama field yang dibutuhkan, sesuaikan tipe data pada kolom Jenis, dan panjang data pada kolom selanjutnya, kita juga bisa memilih field sebagai Primary Key pada kolom Indeks, setelah semua selesai klik tombol “Buat” yang berada dibawah, scroll ke bawah jika tidak terlihat…

mysql-04

Maka nama tabel yang telah kita buat tadi akan muncul pada jendela utama database yang telah kita buat, juga bisa kita lihat informasi tipe data dan lain-lainya…

mysql-05

Sekarang kita akan mencoba memasukan beberapa record kedalam Tabel, tekan menu “Tambahkan”, kemudian isikan beberapa data sesuai field yang telah kita buat, lihat gambar dibawah, klik tombol “Kirim”, maka record akan tersimpan didalam tabel, lanjutkan menambahkan beberapa record lagi..

mysql-06

Jika sudah menambahkan beberapa data maka saat kita klik nama tabel yang berada di menu sebelah kiri, maka data record akan langsung tertampil disebelah kananya…

mysql-07

Setelah itu koneksikan database, dan Berhasil… (Test menggunakan Delphi7 + Zeos).

mysql-08

Semoga bermanfaat kawan…

, , , , , , , , , ,

  1. Membuat Format Ribuan di DbGrid Delphi « Mboloz's Blog
  2. Trigger MySQL Mengurangi Stok | Mboloz's Blog

Leave a comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.